Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengganti Troussier Sesumbar Vietnam Lewati Fase Grup Piala Asia U-23 2024

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 4 April 2024 | 16:01 WIB
Pelatih Vietnam, Hoang Anh Tuan, kecewa dengan penampilan timnya di laga perdana Asian Games 2022.
VFF/DANVIET.VN
Pelatih Vietnam, Hoang Anh Tuan, kecewa dengan penampilan timnya di laga perdana Asian Games 2022.

"Ini bukan tugas yang mudah, tapi kami akan berusaha menyelesaikan tugas ini dengan baik,” tambahnya.

Tugas pertama Hoang Anh Tuan adalah memimpin Vietnam di Piala Asia U-23 2024 di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei.

Pada ajang tersebut, Vietnam tergabung di Grup D bersama Uzbekistan, Kuwait dan Malaysia.

Menurut jadwal, Vietnam akan memainkan laga pembuka mereka melawan Kuwait pada 17 April mendatang.

Setelah itu, mereka akan melawan Malaysia pada 20 April sebelum bersua Uzbekistan tiga hari kemudian.

Mengenai target di turnamen tersebut, Hoang Anh Tuan sesumbar timnya bisa lolos dari babak penyisihan grup.

"Di masa sulit ini, VFF tidak memberikan tanggung jawab yang berat kepada Timnas U-23 Vietnam, hanya memberikan tugas untuk bermain bagus."

"Sebuah tugas yang menurut saya tidak mudah, tapi juga tidak terlalu sulit."

"Kami akan mengerahkan segenap hati dan jiwa untuk lolos babak penyisihan grup," tegas Hoang Anh Tuan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : DANTRI.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X