Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uzbekistan Paling Berat, Vietnam Dianggap Lawan Kelas Dunia untuk Malaysia di Piala Asia U-23 2024

By Ragil Darmawan - Rabu, 17 April 2024 | 08:41 WIB
Timnas U-23 Malaysia menjalani sesi latihan sebelum tampil di Piala Asia U-23 2024.
FAM.ORG.MY
Timnas U-23 Malaysia menjalani sesi latihan sebelum tampil di Piala Asia U-23 2024.

SUPERBALL.ID - Para pecinta game Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) yang kini dikenal dengan nama EA Sports FC 24 pasti sudah tidak asing lagi dengan tingkat kesulitan pertandigan sepak bola virtual tersebut.

Secara umum, terdapat enam tingkat kesulitan dimulai dengan Beginner, Amateur, Semi Pro, Professional, World Class dan Legendary yang memberikan tingkat tantangan berbeda sesuai dengan tingkat kesulitan yang dipilih.

Ketika tingkat kesulitan tersebut dijadikan sebagai parameter di ajang Piala Asia U-23 2024, Timnas U-23 Malaysia dinilai dalam posisi yang sulit.

Seperti diketahui, ajang Piala Asia U-23 2024 telah berlangsung di Qatar mulai 15 April kemarin, dan akan berakhir pada 3 Mei mendatang.

Baca Juga: Vietnam Gelisah, Malaysia Dianggap Bisa Jadi Paket Kejutan di Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Malaysia tergabung di Grup D bersama Uzbekistan, Vietnam, dan Kuwait.

Di laga perdana, Malaysia akan berhadapan dengan Uzbekistan pada Rabu (17/4/2024).

Kemudian disusul duel melawan Vietnam (20 April) dan berhadapan dengan Kuwait (23 April).

Menjelang tampil di laga perdana Piala Asia U-23 2024, media Malaysia (Bharian) menilai Uzbekistan sebagai lawan paling tangguh di Grup D.

"Jika konteks ini (game EA Sport FC) diterapkan pada pentas Piala Asia U-23, skuad Harimau Muda terlihat memulai kampanye di Qatar dengan tingkat kesulitan paling tinggi, yaitu Legendary ketika menghadapi runner-up edisi terakhir, Uzbekistan," tulis Bharian.com.my dalam laporannya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X