Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Elkan Baggott Promosi ke Premier League Jelang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Play-off Olimpiade

By Taufik Batubara - Sabtu, 4 Mei 2024 | 22:00 WIB
Klub Elkan Baggott, Ipswich Town, promosi ke Liga Inggris (Premier League) 2024-2025 setelah menang 2-0 atas Huddersfield Town dalam laga terakhir Championship, Sabtu (4/5/2024).
INSTAGRAM.COM/ELKANBAGGOTT, IPSWICHTOWN
Klub Elkan Baggott, Ipswich Town, promosi ke Liga Inggris (Premier League) 2024-2025 setelah menang 2-0 atas Huddersfield Town dalam laga terakhir Championship, Sabtu (4/5/2024).

SUPERBALL.ID - Elkan Baggott mendapat suntikan semangat luar biasa menjelang tampil untuk Timnas U-23 Indonesia di play-off Olimpiade Paris 2024.

Klubnya, Ipswich Town, berhasil kembali ke Premier League (Liga Inggris) setelah tersingkir 22 tahun dari kompetisi top itu.

"We are @premierleague!" tulis Ipswich Town dalam akun resmi Instagram-nya, Sabtu (4/5/2024).

Postingan terbaru Ipswich itu disertai foto pelatih dan sekumpulan pemainnya, termasuk Elkan Baggott.

Baca Juga: Liga 1 Selesai, PSIS Semarang Lepas Alfeandra Dewangga Bantu Timnas U-23 Indonesia Lawan Guinea

Sedangkan Elkan berkomentar di akun Instagram-nya, "Hari yang luar biasa bagi klub yang telah saya perkuat sejak usia 14 tahun."

Ipswich memastikan diri kembali ke Liga Inggris setelah menekuk Huddersfield Town 2-0 di Stadion Portman Road, Ipswich, Suffolk, Sabtu (4/5/2024) malam WIB.

Kemenangan Ipswich dalam duel pekan terakhir atau ke-46 Championship 2023-2024 itu bersamaan dengan kekalahan Leeds United 1-2 dari Southampton.

Klub Elkan Baggott itu finis di posisi kedua klasemen akhir Championship dengan 96 poin.

Sedangkan Leeds di posisi ketiga dengan 90 poin dan harus puas mengikuti play-off untuk bisa promosi ke Premier League.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X