Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Vs Guinea Kok Tertutup, PSG Vs Barcelona Jalan Terus meski Diancam

By Taufik Batubara - Senin, 6 Mei 2024 | 18:24 WIB
Stadion Parc des Princes di Paris, Prancis, dijaga polisi menjelang duel PSG kontra Barcelona pada 10 April 2024. Duel itu tetap digelar terbuka, sementara Timnas U-23 Indonesia versus Guinea dalam play-off Olimpiade Paris 2024 tertutup di lokasi yang jauh dari pusat kota Prancis.
FRANCK FIFE/AFP
Stadion Parc des Princes di Paris, Prancis, dijaga polisi menjelang duel PSG kontra Barcelona pada 10 April 2024. Duel itu tetap digelar terbuka, sementara Timnas U-23 Indonesia versus Guinea dalam play-off Olimpiade Paris 2024 tertutup di lokasi yang jauh dari pusat kota Prancis.

SUPERBALL.ID - Fans sepak bola Tanah Air masih menanti kabar baik tentang Timnas U-23 Indonesia versus Guinea yang digelar tertutup dan tak disiarkan di televisi nasional.

Informasi tersebut menjadi sangat heboh di kalangan pencinta timnas Merah-Putih.

Pasalnya, mereka tak ingin melewatkan duel perebutan tiket terakhir ke Olimpiade Paris 2024 itu hanya karena tidak bisa menontonnya dengan mudah dan lancar.

FIFA mengumumkan pertandingan play-off Olimpiade Paris 2024 itu akan diadakan secara tertutup karena alasan keamanan.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Bukan Masalah Besar, Pelatih Guinea Bersiap Ulangi Sejarah di Olimpiade 56 Tahun yang Lalu

"FIFA+ akan menyiarkan langsung pertandingan tertutup antara Indonesia dan Guinea pada 9 Mei," demikian pernyataan FIFA di laman resmi-nya, akhir pekan lalu.

Partai yang dipastikan sangat menarik itu akan digelar di Clairefontaine, Prancis, pukul 20.00 WIB.

Dalam penjelasan FIFA menyebut, siapa pun dapat menonton laga play-off itu di FIFA+ dengan komentar dalam bahasa Inggris di seluruh dunia.

Pertandingan tersebut juga akan tersedia di saluran FIFA+ FAST di beberapa negara tertentu, tidak termasuk Indonesia dan semua negara Asia Tenggara.

Namun, saluran FIFA+ dalam format live streaming itu tak mudah diakses oleh fans sepak bola Indonesia, karena registrasi terlebih dahulu.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id, FIFA.com, AFP.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X