Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gegara Bekingan Eks Ordal, Kompany Jadi Pelatih Bayern Muenchen, padahal Gagal Total di Burnley

By Taufik Batubara - Kamis, 30 Mei 2024 | 07:47 WIB
Vincet Kompany resmi menjadi pelatih Bayern Muenchen karena sejumlah alasan, termasuk karena adanya bekingan orang yang masih sangat dihormati di klub raksasa Jerman ini.
VIRGINIE LEFOUR/AFP
Vincet Kompany resmi menjadi pelatih Bayern Muenchen karena sejumlah alasan, termasuk karena adanya bekingan orang yang masih sangat dihormati di klub raksasa Jerman ini.

"Meskipun kami awalnya yakin untuk mempertahankan pelatih kami, tetapi dinamika situasi yang berubah membuat hal ini tidak mungkin terjadi," kata Burnley dalam sebuah pernyataan.

"Kami memahami daya tarik dan prestise klub seperti Bayern Muenchen dan menghormati ambisi Vincent untuk menjajaki peluang baru," tambah Burnleny.

Berkat Eks Ordal

Kompany sangat senang bisa menjadi pelatih klub sebesar dan sehebat Bayern.

"Saya menantikan tantangan FC Bayern. Merupakan kehormatan besar bisa bekerja untuk klub ini. Bayern adalah sebuah institusi dalam sepak bola internasional," kata Kompany dalam pernyataan klub.

"Saya sekarang menantikan hal-hal mendasar: bekerja dengan para pemain, membangun tim. Ketika fondasinya tepat, kesuksesan akan menyusul," tegas mantan kapten Manchester City itu.

Pemilihan Kompany mengakhiri pencarian Bayern yang melelahkan untuk mencari pengganti Thomas Tuchel setelah mengalami musim pertama klub tanpa trofi dalam 12 tahun.

Baca Juga: Vincent Kompany Ejek Ronaldo Habis-habisan Setelah Resmi Tinggalkan Man United

Pada Februari lalu, Bayern mengumumkan bahwa Tuchel akan berpisah dari klub pada akhir musim 2023-2024 setelah tertinggal dari Bayer Leverkusen dalam perburuan gelar.

Dalam pencarian pengganti Tuchel, Bayern sempat melirik sejumlah nama pelatih seperti Xabi Alonso (Bayer Leverkusen), Julian Nagelsmann (Timnas Jerman), dan Ralf Rangnick (Timnas Austria).


Editor : Taufik Batubara
Sumber : AFP.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X