Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia Diacak, Shin Tae-yong Coba Kaburkan Pandangan Irak

By M Hadi Fathoni - Senin, 3 Juni 2024 | 15:24 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024).

Dalam laga tersebut, hanya nama Rizky Ridho yang bermain selama 90 menit.

Di lain sisi, ada satu aksi menarik lainnya yang dilakukan oleh staf kepelatihan timnas.

Hampir seluruh pemain dalam laga tersebut mengalami perubahan nomor punggung.

Sebagai contoh, Ragnar Oratmangoen yang sebelumnya menggunakan nomor punggung 11, pada laga kemarin berubah menjadi 6.

Begitu pula dengan Sandy Walsh yang erat dengan nomor 6 berganti menjadi 5.

Perubahan nomor punggung itu langsung ditanggapi oleh Shin selaku pelatih kepala.

Arsitek asal Korea Selatan tersebut mengaku bahwa perubahan nomor punggung itu sengaja dilakukan.

Ia mencegah calon lawan selanjutnya menganalisa Skuad Garuda secara mendalam.

Kasarnya, Shin ingin mengaburkan tim analis kubu Irak yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Memang sengaja dilakukan seperti itu," kata Shin, dikutip SuperBall.id dari Antara News.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X