Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Publik Vietnam Lihat Timnas Indonesia Tumbang Lawan Irak di SUGBK

By Ragil Darmawan - Kamis, 6 Juni 2024 | 19:17 WIB
Thom Haye (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Thom Haye (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia gagal memetik poin penuh saat menjamu Timnas Irak dalam pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Duel kedua tim berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (6/6/2024) sore WIB.

Tampil di depan pendukungnya sendiri, Skuad Garuda tampak kesulitan membobol gawang Timnas Irak yang dijaga oleh Jalal Hassan.

Justru Irak sempat menggetarkan gawang Indonesia di babak pertama, beruntung gol tersebut dianulir wasit karena dianggap melakukan pelanggaran terlebih dahulu.

Pertandingan pun tetap bertahan imbang tanpa gol hingga turun minum.

Di babak kedua, pelatih Timnas Irak Jesus Casas langsung melakukan dua pergantian pemain sekaligus.

Ali Jasim dan Youssef Amyn masuk menggantikan Bashar Rasan dan Zidane Iqbal.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Drama Kartu Merah dan Blunder Ernando Ari, Irak Gebuk Timnas Indonesia 2 Gol

Strategi yang diterapkan Jesus Casas itu pun berhasil, Timnas Irak terlihat semakin mendominasi jalannya pertandingan.

Memasuki menit ke-54, Irak mendapat hadiah penalti setelah bola mengenai bek Timnas Indonesia Justin Hubner.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : vnexpress.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X