Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Piala ASEAN Cup U-16 2024 - Diiringi Senja di Kota Solo, Vietnam Ngamuk Bantai Brunei 15-0

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 22 Juni 2024 | 18:08 WIB
Vietnam vs Brunei Darussalam pada laga pertama Grup B ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/6/2024).
PSSI/LOC ASEAN U-16 Boys Championship 2024
Vietnam vs Brunei Darussalam pada laga pertama Grup B ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/6/2024).

SUPERBALL.ID - Timnas U-16 Vietnam membuka matchday pertama fase Grup B ASEAN Cup U-16 2024 dengan amukan ganas, membelasah Brunei Darussalam dengan lebih dari selusin gol.

Laga Timnas U-16 Vietnam melawan Timnas U-16 Brunei Darussalam fase Grup B ASEAN Cup U-16 2024 digelar Sabtu (22/6/2024) di Stadion Sriwedari, Kota Solo.

Timnas U-16 Vietnam besutan Tran Minh Chien langsung tampil trengginas, Brunei Darussalam tak cuma dibuat babak belur tapi juga dipaksa menanggung malu.

Diiringi senja di Kota Solo, Vietnam membelasah Brunei Darussalam dengan skor sangat-sangat telak dengan 16 gol tanpa balas.

Hasil ini membawa Vietnam memimpin klasemen Grup B dengan raihan 3 poin, sekaligus modal menghadapi Kamboja di laga selanjutnya.

Jalannya Pertandingan

ASEAN Cup U-16 2024 merupakan nama baru dari Piala AFF U-16, pada edisi sebelumnya Vietnam merupakan runner-up turnamen ini.

Tak heran Vietnam tampil begitu fasih di ajang ini, keunggulan Vietnam dibuka di menit ke-16 lewat gol yang dicetak oleh Nguyen Viet Long.

Enam menit berselang, Viet Long berhasil mencetak gol keduanya lewat skema lemparan ke dalam di menit ke-22 sekaligus mengubah skor menjadi 2-0.

Brunei Darussalam tak kuasa menahan serangan-serangan lawan, gol ketiga Vietnam pun tercipta di menit ke-33 lewat aksi Dau Hong Phong lewat tendangan jarak jauh.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X