SUPERBALL.ID - Timnas U-16 Vietnam kini harap-harap cemas soal peluangnya untuk bisa lolos otomatis ke fase semifinal ASEAN Cup U-16 2024.
Malam tadi, The Golden Star Warriors muda memainkan laga kedua mereka di Grup B.
Anak asuh Tran Minh Chien tersebut berlaga melawan Timnas U-16 Kamboja.
Duel tersebut berlangsung di Stadion Sriwedari, Solo, pada Selasa (25/6/2027) malam WIB.
Vietnam sejatinya lebih diunggulkan dalam laga malam tadi.
Pasalnya, mereka meraih kemenangan cukup besar saat melakoni laga perdana melawan Brunei Darussalam.
Pada laga perdana itu, tim muda asal Negeri Naga Biru mencatat kemenangan dengan skor 15-0.
Sayangnya, hasil tak cukup baik mereka raih saat bersua Kamboja.
Vietnam sejatinya sempat unggul lewat gol Nguyen Viet Long pada menit ke-57'.
Akan tetapi, keunggulan The Golden Star Warriors tidak bertahan lama.
Tim Kouprey mampu membalas gol tersebut pada menit ke-62, lewat aksi Phan Vreak.
Hingga laga berakhir, skor seri 1-1 untuk kedua tim tetap bertahan.
Hasil itu sejatinya masih membuat Vietnam merajai klasemen sementara Grup B dengan 4 poin.
Namun Kamboja membayang-bayangi mereka di posisi kedua dengan koleksi poin yang sama.
Di lain sisi, salah satu media asal Vietnam seperti Soha, sedikit panik dengan nasib anak asuh Tran Minh Chien.
Vietnam akan bersua Timnas U-16 Myanmar pada laga terakhir Grup B.
Sedangkan Kamboja hanya bertemu dengan Brunei Darussalam.
Jelas tim Kouprey memiliki keuntungan besar karena hanya bertemu Brunei.
Baca Juga: Hasil ASEAN Cup U-16 2024 - Vietnam Dipaksa Hadapi Duel Hidup Mati Usai Ditahan Imbang Kamboja
Dalam skenario terburuk, Vietnam bisa saja hanya bermain imbang dengan Myanmar dal Kamboja melibas Brunei.
Dengan begitu, Kamboja akan melaju ke semifinal secara otomatis karena berstatus jawara Grup B.
Sementara nasib Vietnam ditentukan oleh tim lain dalam perebutan tempat kedua terbaik.
"Kehilangan poin luar biasa melawan Kamboja, tim Vietnam terancam tersingkir langsung dari babak penyisihan grup turnamen Asia Tenggara," tulis Soha.
Hal itu bisa terjadi karena regulasi dari turnamen ini sendiri.
Seperti diketahui, hanya ada tiga juara grup dan satu runner-up terbaik saja yang mampu melaju ke putaran semifinal.
Baca Juga: Hasil ASEAN Cup U-16 2024 - Tak Sesadis Vietnam, Myanmar Pesta Gol ke Gawang Brunei Darussalam
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar