Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

EURO 2024 - Bintang Slovakia Tebar Psywar, Lontarkan Komentar Berani Jelang Hadapi Inggris di Babak 16 Besar

By Ragil Darmawan - Jumat, 28 Juni 2024 | 08:58 WIB
Skuad timnas Inggris berpose jelang kick-off laga Euro 2024 melawan Slovenia di Cologne Stadium (25/6/2024). Inggris berpotensi menghadapi rival kuat, Belanda atau Belgia, di babak 16 besar.
ADRIAN DENNIS/AFP
Skuad timnas Inggris berpose jelang kick-off laga Euro 2024 melawan Slovenia di Cologne Stadium (25/6/2024). Inggris berpotensi menghadapi rival kuat, Belanda atau Belgia, di babak 16 besar.

SUPERBALL.ID - Para pemain Timnas Slovakia tidak terintimidasi oleh Inggris menjelang pertemuan kedua tim di babak 16 besar Euro 2024.

Timnas Inggris lolos ke babak 16 besar pada Selasa kemarin setelah bermain imbang 0-0 melawan Slovenia.

Meskipun tampil mengecewakan dalam tiga pertandingan penyisihan grup, The Three Lions berhasil finis di puncak klasemen Grup C dengan torehan 5 poin.

Sebagai jawara Grup C, Inggris bakal menghadapi Slovakia yang merupakan salah satu tim peringkat tiga terbaik.

Di babak penyisihan grup kemarin, Slovakia tergabung di Grup E bersama Rumania, Belgia dan Ukraina.

Menariknya, keempat tim di atas sama-sama mengumpulkan total 4 poin di klasemen akhir.

Alhasil, peringkat pun diurutkan berdasarkan produktivitas gol masing-masing tim, Ukraina menjadi tim paling buruk di grup tersebut sehingga harus tersingkir.

Baca Juga: Hasil Euro 2024 - Ukraina Tersingkir, Belgia Ketemu Prancis di Babak 16 Besar

Sementara itu, meski timnya lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik, gelandang Slovakia Ondrej Duda tak gentar menghadapi Inggris.

Berbicara kepada TV Markiza, Ondrej Duda tampak menebar psywar dengan mengatakan bahwa setiap tim dapat menyiksa pasukan Gareth Southgate.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X