Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Gareth Southgate Diprediksi Hanya Lakukan 1 Perubahan pada Starting XI Inggris Vs Slovakia

By Ragil Darmawan - Sabtu, 29 Juni 2024 | 13:17 WIB
Pemain Timnas Inggris, Jude Bellingham (kiri) dan Phil Foden (kanan), gagal menjebol gawang Slovenia di EURO 2024 padahal mereka mencetak banyak gol bersama klub musim lalu.
JAVIER SORIANO/AFP
Pemain Timnas Inggris, Jude Bellingham (kiri) dan Phil Foden (kanan), gagal menjebol gawang Slovenia di EURO 2024 padahal mereka mencetak banyak gol bersama klub musim lalu.

Meski Inggris belum pernah merasakan kekalahan di fase grup, tapi performa mereka yang kurang mengesankan telah mendapat banyak kritikan.

Southgate dinilai terlalu menahan diri untuk tidak melakukan perubahan besar pada susunan pemain awalnya.

Dalam dua laga awal, Inggris memainkan starting XI yang sama ketika menghadapi Serbia dan Denmark.

Sedangkan di pertandingan terakhir fase grup kontra Slovenia, Inggris melakukan satu perubahan dalam susunan pemain.

Conor Gallagher menggantikan peran Trent Alexander-Arnold untuk berduet dengan Declan Rice di lini tengah.

Namun, gelandang Chelsea itu kemudian diganti dengan Kobbie Mainoo pada jeda turun minum.

Meskipun ada seruan yang berkembang untuk membuat perubahan besar pada tim, The Guardian melaporkan bahwa Southgate kemungkinan tetap tidak akan melakukan sesuatu yang drastis.

Sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro, pelatih berusia 53 tahun itu lebih condong melakukan satu perubahan yakni dengan memainkan Mainoo sejak menit awal.

Masuknya gelandang muda Manchester United itu mengangkat performa Inggris pada Selasa kemarin.

Kemitraannya dengan Declan Rice di lini tengah menawarkan lebih banyak kontrol dan ketenangan.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X