Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Alan Shearer Desak Gareth Southgate Coret 2 Pemain Inggris di Perempat Final

By Ragil Darmawan - Jumat, 5 Juli 2024 | 11:51 WIB
Timnas Inggris tampil di ajang Euro 2024.
ADRIAN DENNIS/AFP
Timnas Inggris tampil di ajang Euro 2024.

"Itu sulit bagi Inggris karena kurangnya pemain kidal seperti Trippier. Jadi, dia kurang beruntung."

Lebih lanjut, Shearer pun merasa bahwa Inggris beruntung bisa melaju hingga perempat final meski tidak menunjukkan permainan yang bagus.

"Saya tahu mereka menang dan lolos, tetapi mereka beruntung," imbuhnya.

"Inggris beruntung malam itu, mereka masuk perempat final, mereka tidak bermain dengan baik."

"Itu pasti hal yang positif karena saya yakin segalanya akan menjadi lebih baik."

Sementara itu, saat menilai lawan Inggris di perempat final, Shearer menyebut bahwa Swiss memiliki pemain yang bagus dan terorganisasi dengan baik.

"Swiss benar-benar terorganisasi dengan baik dan mereka memiliki beberapa pemain yang sangat bagus," kata Shearer.

"Permainan terbuka mungkin cocok untuk mereka karena kecepatan dan bakat yang mereka miliki di lini depan, tiga pemain yang sangat bagus."

"Dan tentu saja (mantan kapten Arsenal) Granit Xhaka akan ingin menguasai bola dan mengendalikannya seperti yang dilakukannya saat melawan Italia."

Meski telah menyarankan untuk memainkan Gordon dan Palmer, Shearer merasa Southgate tampaknya tidak akan melakukan perubahan besar dalam starting line-up melawan Swiss di laga nanti.

"Saya pikir Gareth akan tampil dengan susunan pemain yang cukup mirip," kata Shearer.

"Saya tidak berpikir ia akan meninggalkan susunan pemain yang pernah digunakannya di masa lalu, meskipun ia akan berusaha meningkatkan performanya."

"Ada beberapa pertandingan besar yang akan datang di perempat final, jadi ini adalah sesuatu yang patut dinantikan."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X