Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI-nya Malaysia Kesal dengan Kepergian Kim Pan-gon, Ajak Fans Dukung Pelatih Spanyol Jadi Caretaker

By Ragil Darmawan - Kamis, 18 Juli 2024 | 12:41 WIB
Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Mohd Amin (kanan), mengadakan pertemuan dengan Pau Marti Vicente di Mallorca, Spanyol.
FAM.ORG.MY
Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Mohd Amin (kanan), mengadakan pertemuan dengan Pau Marti Vicente di Mallorca, Spanyol.

Pasca kepergian Kim Pan-gon, Hamidin berharap masyarakat Malaysia tetap dapat memberikan dukungan penuh terhadap Pau Marti dan jajaran staf kepelatihan.

"Kini meski Timnas Malaysia tanpa Kim Pan-gon, saya berharap masyarakat tetap memberikan dukungan solid kepada Pau Marti dan skuad Harimau Malaya," ujarnya.

"Saya yakin Pau Marti dan jajaran pelatih yang ada termasuk Elavarasan akan meneruskan kesinambungan dan warisan yang ditinggalkan Kim Pan-gon untuk membawa tantangan skuad Harimau Malaya mulai saat ini."

Sementara itu, Pau Marti mengatakan dia dan staf kepelatihan lainnya akan melanjutkan apa yang telah diterapkan Kim Pan-gon untuk memastikan konsistensi dalam skuad Harimau Malaya.

Selain mengucapkan terima kasih kepada Hamidin atas kepercayaan yang diberikan kepadanya, Pau Marti juga yakin jajaran pelatih yang ada akan tetap kompak untuk membawa timnas ke jenjang yang lebih tinggi.

"Kami selalu berbicara tentang konsistensi. Bukan untuk satu atau dua tahun," katanya.

"Namun, kami ingin tim ini terus tampil konsisten untuk jangka waktu yang lebih lama dan tidak pernah menoleh ke belakang."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bharian.com.my, NST.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X