Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Senior Terancam, Vietnam Makin Iri ke Indonesia Usai U-16 dan U-19 Karam

By Ragil Darmawan - Rabu, 24 Juli 2024 | 10:15 WIB
Skuad Vietnam saat melawan Myanmar di ASEAN Cup U-19 2024, Kamis (18/7/2024) malam.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Skuad Vietnam saat melawan Myanmar di ASEAN Cup U-19 2024, Kamis (18/7/2024) malam.

SUPERBALL.ID - Kegagalan simultan tim U-16 dan U-19 Vietnam menimbulkan kekhawatiran besar terhadap skuad Golden Star Warriors.

Timnas U-19 Vietnam yang saat ini sedang tampil di ajang ASEAN Cup U-19 2024 telah dipastikan tersingkir dari turnamen meski masih menyisakan satu pertandingan di fase grup.

Vietnam harus tersingkir lebih awal setelah hanya bermain imbang 1-1 menghadapi Myanmar dan dihajar Australia dengan skor 2-6.

Dengan demikian, ini menjadi kali keempat bagi Vietnam gagal lolos dari babak penyisihan grup sepanjang gelaran Piala AFF U-19 atau ASEAN Cup U-19.

Bahkan tahun ini Vietnam mencatatkan nasib yang paling menyedihkan dibanding tiga kegagalan sebelumnya.

Pada edisi 2017, 2018, dan 2019, Vietnam setidaknya mampu meraih dua kemenangan meski harus gagal lolos dari babak penyisihan grup.

Baca Juga: Timnas U-19 Vietnam Catatkan Rekor Menyedihkan yang Belum Pernah Terjadi Sebelumnya

Sebelum itu, Timnas U-16 Vietnam juga mengalami nasib yang pedih di ajang ASEAN Cup U-16 2024.

Mereka hanya bermain imbang menghadapi tim lemah Kamboja dengan skor 1-1 di babak penyisihan grup.

Meski lolos ke semifinal, langkah Vietnam harus terhenti usai tumbang 1-2 melawan Thailand.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : danviet.vn, DANTRI.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X