Di lain sisi, serangan anak asuh Mohamed Fadzuhasny juga tak terlalu efektif.
Hingga akhirnya Singapura sukses unggul pada babak pertama ini.
Sahoo Garv mampu menggocek tiga bek milik Brunei sebelum menceploskan bola ke gawang lawan pada menit ke-20.
Tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti itu mampu merobek jala gawang Mohd Wa'ie Haziq.
Berselang 15 menit kemudian, Young Lions hampir menggandakan keunggulan mereka.
Namun, usaha Muhammad Fairuz lewat tendangan bebas masih bisa diantisipasi oleh kiper Brunei.
Sesaat sebelum babak pertama berakhir, Singapura mampu menambah pundi-pundi golnya.
Sahoo Garv mencetak dwigol pada laga kali ini lewat titik putih pada menit ke-39.
Hingga turun minum, skor 2-0 untuk keunggulan Negeri Singa tak berubah.
Baca Juga: Dua Faktor Ini yang Akan Bantu Timnas U-19 Indonesia Angkat Trofi ASEAN Cup U-19 untuk Kedua Kalinya
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar