Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pulang ke Persija, Pemain Terbaik ASEAN Cup U-19 2024 Ingin Tularkan Nasib Baik ke Macan Kemayoran

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 3 Agustus 2024 | 17:00 WIB
Kapten Timnas U-19 Indonesia Dony Tri Pamungkas menjadi Pemain Terbaik di ASEAN CUP U-19 2024.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Kapten Timnas U-19 Indonesia Dony Tri Pamungkas menjadi Pemain Terbaik di ASEAN CUP U-19 2024.

SUPERBALL.ID - Kapten Timnas U-19 Indonesia, Dony Tri Pamungkas, kini sudah kembali memperkuat timnya yakni Persija Jakarta.

Sebelumnya, Dony bertarung dengan Garuda Nusantara di ajang ASEAN Cup U-19 2024.

Untuk pertama kalinya dalam kariernya, Dony didapuk menjadi kapten tim Merah-Putih muda.

Akan tetapi, bek berusia 19 tahun tersebut tak menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan oleh Indra Sjafri.

Ia mampu membawa Garuda Nusantara menjuarai turnamen kelompok umur antar tim ASEAN tersebut.

Di laga final, Indonesia sukses menaklukkan Thailand dengan skor 1-0.

Gol sematawayang anak asuh Indra Sjafri tersebut dilesakkan oleh Jens Raven pada menit ke-17.

Namun, tak hanya itu saja prestasi yang dicatatkan oleh pemain asal Boyolali, Jawa Tengah, tersebut.

Dony juga didapuk sebagai pemain terbaik ASEAN Cup U-19 2024.

Baca Juga: Jelang Laga Perebutan Tempat Ketiga Piala Presiden 2024, Persija Tak Mau Muluk-muluk di Markas Lawan

Penghargaan itu didapat usai dirinya mampu mengawal lini pertahanan tim Merah-Putih muda dengan baik.

Sebagai informasi, dari lima pertandingan di ASEAN Cup U-19 lalu gawang Indonesia hanya terbobol sebanyak dua kali.

Kini, Dony sudah memiliki fokus lain setelah mengantarkan timnas U-19 berjaya.

Adik kandung dari Joko Sasongko tersebut tak mengambil libur panjang usai melaksanakan tugas negara.

Dony diketahui sudah kembali bergabung dengan skuad Persija Jakarta baru-baru ini.

Sekembalinya ke klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut, sang pemain mengaku senang.

Ia bahagia bisa bertemu dengan rekan-rekan setimnya lagi.

Di lain sisi, ia juga untuk pertama kalinya bertemu dengan pelatih anyar Persija, Carlos Pena.

"Saya sangat senang bisa kembali ke Persija lagi," kata Dony, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

Baca Juga: Tak Hanya Shin Tae-yong, Pelatih Persis Solo Juga Keluhkan Buruknya Teknik Dasar Pemain Indonesia

"Alhamdulillah bisa bertemu dengan teman-teman di sini dan tim pelatih, khususnya pelatih Carlos Pena," jelasnya.

Lalu, ia juga berniat menularkan prestasinya bersama Garuda Nusantara kepada Persija.

Untuk saat ini, Macan Kemayoran tengah berjuang untuk memperebutkan tempat ketiga turnamen pramusim Piala Presiden 2024.

Mereka akan berhadapan dengan Persis Solo di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu (3/8/2024).

Akan tetapi, Dony kemungkinan baru akan bermain bersama Persija kala Liga 1 2024-2025 dimulai pada 9 Agustus mendatang.

"Soal juara dan pemain terbaik saya sangat bersyukur."

"Itu semua berkat kerja keras tim."

"Semoga saya dan teman-teman terus meraih prestasi," pungkasnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X