"Hormati perwasitan dan keberadaan VAR untuk meminimalisir kesalahan sehingga apapun hasil pertandingan akan diterima secara objektif."
"Lalu juga diterapkan aturan hanya kapten tim yang boleh mengajukan protes kepada wasit, dan hal ini sesuai ketentuan FIFA."
"Akan ada wasit tamu, misalnya sebulannya ada satu, untuk menaikkan confident wasit kita," tambah Erick.
Liga 1 2024/2025 rencananya akan digelar mulai akhir pekan ini dengan mempertandingkan sembilan laga pada pekan perdana.
Sebanyak 18 tim akan bersaing, dengan tiga klub di antaranya merupakan tim promosi, yakni PSBS Biak, Malut United, dan Semen Padang.
Duel antara Persib Bandung selaku juara bertahan melawan PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat akan menjadi laga pembuka.
Berbeda dengan musim lalu, Liga 1 2024/2025 tidak lagi menggunakan format Championship Series.
Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu akan kembali menggunakan sistem format liga seperti musim-musim sebelumnya.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar