Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jordi Amat Kedatangan Teman Sekampung, JDT Rekrut Gelandang Eks Athletic Bilbao

By Eko Isdiyanto - Minggu, 11 Agustus 2024 | 20:41 WIB
Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, di Johor Darul Ta'zim kedatangan teman sekampung asal Spanyol.
STADIUMASTRO.COM
Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, di Johor Darul Ta'zim kedatangan teman sekampung asal Spanyol.

SUPERBALL.ID - Johor Darul Ta'zim (JDT) resmi mendatangkan pemain baru di bursa transfer paruh musim Liga Super Malaysia 2024/2025, gelandang eks Athletic Bilbao.

JDT akhirnya meresmikan rekrutan anyar kelima untuk musim 2024/2025, eks pemain Athletic Bilbao yang musim lalu bermain untuk CD Leganes, Iker Undabarrena.

Iker Undabarrena sejatinya bukan pemain sembarangan karena merupakan langganan La Liga sejak musim 2028 kala bergabung Athletic Bilbao.

Di tahun 2022, Iker Undabarrena bergabung dengan CD Leganes setelah mencoba berkarier di Liga Portugal bersama Tondela.

Hingga kontraknya di CD Leganes berakhir pada 1 Juli 2024, sempat berstatus tanpa klub sebelum diperkenalkan sebagai pemain baru JDT.

Pemain yang saat ini berusia 29 tahun itu sempat menjadi pilar utama di Timnas U-17 Spanyol asuhan Hector Bidoglio.

Hector Bidoglio yang juga saat ini merupakan pelatih JDT menggantikan Esteban Solari.

Tak pelak jika fan JDT cukup antusias menyambut kehadiran teman sekampung Jordi Amat dari Sapnyol ini.

Iker Undabarrena bakal diplot sebagai pilar lini tengah, membantu Juan Muniz, Heberty dan sejumlah pilar lokal andalan seperti Afiq Fazail dan Hong Wan.

Baca Juga: Susul 5 Rekannya, Kiper Utama Malaysia Dipastikan Absen di Kualifikasi Piala Dunia 2026


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, Transfermarkt.com, makanbola.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X