SUPERBALL.ID - Karier Ragnar Oratmangoen di Eropa tengah jadi sorotan media Vietnam, publik Negeri Nasi turut mengamati perkembangan striker Timnas Indonesia.
Publik Vietnam tentu masih ingat saat timnas mereka dibantai Timnas Indonesia di Stadion My Dinh dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tampil sebagai tuan rumah, skuad The Golden Stars Warrior malah menelan kekalahan memalukan dari tamunya dengan skor akhir 0-3.
Satu dari tiga gol Timnas Indonesia dicetak oleh Ragnar Oratmangoen lewat akselerasi mengagumkan menembus lini bertahan Vietnam.
Sebelum melesakkan tendangan keras kaki kiri yang merobek jala gawang Vietnam kawalan Filip Nguyen.
Aksi Ragnar Oratmangoen itu masih segar diingatan para fan Timnas Vietnam, hingga perkembangan karier terbaru sang pemain kini jadi sorotan.
Striker berusa 26 tahun itu resmi berlabuh ke FC Dender di Liga Belgia dengan status bebas transfer dari FC Groningen.
Kembalinya Ragnar dari masa peminjaman di Fortuna Sittard tidak disambut hangat oleh FC Groningen yang enggan memberi perpanjangan kontrak.
Sempat tanpa status hingga Juni lalu, Ragnar kemudian diperkenalkan sebagai rekrutan anyar FC Dender pada 13 Agustus 2024.
Baca Juga: Khawatirnya Anggota DPR RI Usai Klub Miliknya Datangkan Ragnar Oratmangoen
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar