Namun, CEO Selangor FC Dr Johan Kamal Hamidon tidak yakin Faisal akan melakukan itu dalam waktu dekat.
Ia menilai Faisal membutuhkan waktu untuk siap 100 persen sebelum berlaga di pertandingan dengan intensitas tinggi.
Melihat kondisi saat ini, Johan yakin pelatih Malaysia Pau Marti Vicente tidak akan mengambil keputusan terburu-buru.
“Bagi saya, kalau (Faisal) dipanggil, kita harus tunggu dan lihat," kata Johan, dikutip SuperBall.id dari Hmetro.com.my.
"Untuk saat ini, kalau pelatih kepala (Vicente) tidak memanggil, kita tidak perlu membahasnya."
"Nanti kita lihat hasilnya, mungkin dia juga ingin melihat performa Faisal bersama Selangor dulu."
Baca Juga: Termasuk Dihajar Timnas Indonesia, Filipina Catat Rekor Buruk Jelang Lawan Malaysia di Piala Merdeka
"Untuk saat ini, menurut saya, terlalu dini untuk Faisal (kembali ke tim nasional)," tambahnya.
Selain itu, Johan menilai Faisal masih membutuhkan waktu untuk memperkuat kekuatan fisiknya agar benar-benar siap diturunkan.
“Dari pantauan secara kasat mata, terlihat Faisal belum berada di level tertinggi, mungkin hanya 60 persen."
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | hmetro.com.my |
Komentar