Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Jadi Raja Sementara di Liga 1, Tim Asal Thailand Waspada Jelang Laga Perdana Liga Champions Versi Asia Tenggara

By M Hadi Fathoni - Rabu, 21 Agustus 2024 | 15:51 WIB
Pelatih BG Pathum United, Makoto Teguramori.
INSTAGRAM.COM/BGPU_OFFICIAL
Pelatih BG Pathum United, Makoto Teguramori.

Saat ini sang Ayam Jantan dari Timur bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1.

Nermin Haljeta dkk mampu mengoleksi dua kemenangan hingga pekan kedua ini.

Kini, mereka merajai puncak klasemen dengan koleksi 6 poin.

Status itu juga sangat diperhatikan oleh tim asal Thailand jelang laga pertama ACC 2024-2025 ini.

Makoto mengatakan bahwa PSM adalah tim yang kuat ketika kompetisi sudah berlangsung.

Oleh sebab itu, ia mempersiapkan timnya dengan sangat baik untuk meraih kemenangan pada laga malam nanti.

"Jadi, mereka merupakan tim yang kuat dan kami akan mencoba melakukan persiapan dengan baik untuk menghadapi pertandingan ini," pungkasnya.

Di samping itu, PSM bukan satu-satunya wakil Indonesia di kompetisi ASEAN Club Championship ini.

Borneo FC juga berpartisipasi sebagai perwakilan Tanah Air.

Pesut Etam berada di Grup B bersama Buriram United (Thailand), Kuala Lumpur City (Malaysia), Cong An Ha Noi (Vietnam), Kaya-Iloilo (Filipina), dan Lion City Sailors (Singapura).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X