Saat ini sang Ayam Jantan dari Timur bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1.
Nermin Haljeta dkk mampu mengoleksi dua kemenangan hingga pekan kedua ini.
Kini, mereka merajai puncak klasemen dengan koleksi 6 poin.
Status itu juga sangat diperhatikan oleh tim asal Thailand jelang laga pertama ACC 2024-2025 ini.
Makoto mengatakan bahwa PSM adalah tim yang kuat ketika kompetisi sudah berlangsung.
Oleh sebab itu, ia mempersiapkan timnya dengan sangat baik untuk meraih kemenangan pada laga malam nanti.
"Jadi, mereka merupakan tim yang kuat dan kami akan mencoba melakukan persiapan dengan baik untuk menghadapi pertandingan ini," pungkasnya.
Di samping itu, PSM bukan satu-satunya wakil Indonesia di kompetisi ASEAN Club Championship ini.
Borneo FC juga berpartisipasi sebagai perwakilan Tanah Air.
Pesut Etam berada di Grup B bersama Buriram United (Thailand), Kuala Lumpur City (Malaysia), Cong An Ha Noi (Vietnam), Kaya-Iloilo (Filipina), dan Lion City Sailors (Singapura).
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar