Dengan hasil ini, ia berharap timnya bisa berkembang lebih baik lagi sebelum babak kualifikasi berlangsung.
"Yang pasti pertandingan ini cukup baik, saya lihat kita banyak mendapatkan evaluasi dari tujuan diadakannya uji coba dengan India ini," kata Nova.
"Saya ingin melihat sejauh mana kondisi fisik, taktikal, teknik dan mental pemain."
"Karena dengan pertandingan ini kita semakin tahu perkembangan pemain dan bahan evaluasi saya."
"Sehingga tim ini menjadi lebih siap lagi di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025," sambungnya.
Hanya saja, ada satu hal yang disesali oleh asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia itu.
Menurutnya, ada pemain yang mulai tinggi hati dan lupa diri.
Dengan tegas Nova mengatakan dirinya tak menyukai hal itu.
Pasalnya, sifat buruk itu bisa menghancurkan tim yang diasuhnya.
Baca Juga: Timnas U-16 Vietnam Sekarang Beda dari Tim yang Pernah Dibantai 0-5 oleh Indonesia, Ini Alasannya
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar