Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Hanya Sekadar Curi Angka, Shin Tae-yong Diberi Target Bawa Timnas Indonesia Raih Poin Penuh di Markas Arab Saudi

By M Hadi Fathoni - Senin, 2 September 2024 | 15:41 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ditemui awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ditemui awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024).

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, diberikan target berat dari PSSI jelang laga melawan Arab Saudi.

Shin dan anak asuhnya saat ini tengah berada di Negeri Minyak.

Tim Garuda akan mempersiapkan diri jelang laga perdana Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Mereka akan bertanding melawan Timnas Arab Saudi pada laga perdana putaran ketiga tersebut.

Laga antara tim Asia Tenggara dan Asia Barat itu akan berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.

Tim berjuluk Green Falcons lebih diunggulkan jelang laga ini.

Hal itu dikarenakan anak asuh Roberto Mancini memiliki ranking FIFA yang lebih baik dari Indonesia.

Salem Al Dawsari dkk saat ini berada di peringkat ke-56 dunia.

Bahkan mereka menduduki peringkat ketujuh di kawasan Asia.

Baca Juga: Tak Ada Fans di Hotel dan Bandara, Pesaing Timnas Indonesia Berangkat ke Jepang dengan Cara Sederhana


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X