SUPERBALL.ID - Timnas Malaysia berpotensi menambah kekuatan di lini tengahnya setelah pemain Burnley Joshua Brownhill disinyalir memiliki darah keturunan dari sang nenek.
Perkembangan tersebut dibagikan oleh portal pencarian bakat, Frfuturetalents, melalui laman media sosial X.
Portal itu memang aktif mempertemukan pemain-pemain dari luar negeri yang berpotensi mewakili negara melalui darah campuran.
Dalam unggahan di laman media sosialnya, Frfuturetalents menerima email balasan dari Brownhill.
“Saya dapat memastikan bahwa saya memiliki keturunan Malaysia dari pihak nenek saya dan ini adalah sesuatu yang saya banggakan," kata Brownhill melalui email tersebut.
"Saat saya fokus pada karier klub hingga saat ini, kemungkinan mewakili Malaysia di level internasional menjadi sesuatu yang bisa dipertimbangkan."
"Saya menghargai minat dan dukungan dari para penggemar dan komunitas sepak bola Malaysia."
"Dan saya akan berhati-hati dalam mempertimbangkan peluang mengenai masalah ini di masa depan."
We received an email reply from Josh Brownhill confirming that he has Malaysian roots through his grandmother and will consider representing Malaysia! ????????
The Burnley captain, stated that he would consider representing Malaysia with his market value of €15.00M !???????? https://t.co/WWqmUDfbsO pic.twitter.com/7QlosVsbCn
— frfuturetalents (@frfuturetalents) September 7, 2024
Sebagai informasi, Brownhill merupakan pemain yang berasal dari tim akademi Manchester United di tahun 2012.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Bharian.com.my, Transfermarkt.co.id |
Komentar