Namun sepakan pemain Persik Kediri itu masih menyamping dari sasaran.
Pada menit ke-78', Lebanon mendapat malapetaka usai Khalil Khamis mendapat kartu kuning kedua dan berbuah kartu merah.
Walhasil, mereka harus meladeni permainan tim tuan rumah dengan 10 pemain.
Pertandingan makin memanas ketika memasuki menit ke-83' usai para pemain dari kedua tim terlibat pertengkaran.
Hingga akhir pertandingan, tak ada lagi gol yang tercipta dan skor 1-0 untuk kemenangan Malaysia tetap bertahan.
Dengan hasil ini, maka Harimau Malaya sukses menjuarai turnamen bikinan federasinya sendiri.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar