Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Vs Australia - Banyak Pemain Diaspora, Aji Santoso Minta STY Tak Perlu Khawatir Berlebihan

By Eko Isdiyanto - Selasa, 10 September 2024 | 14:16 WIB
Aji Santoso minta Shin Tae-yong tidak khawatir berlebihan di laga Timnas Indonesia versus Australia.
INSTAGRAM.COM/PSSI, OFFICIALPERSEBAYA
Aji Santoso minta Shin Tae-yong tidak khawatir berlebihan di laga Timnas Indonesia versus Australia.

SUPERBALL.ID - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Aji Santoso, meminta Shin Tae-yong tidak perlu khawatir berlebihan menyambut laga melawan Australia.

Timnas Indonesia menyambut Australia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024).

Aji Santoso menyoroti potensi kebangkitan Timnas Australia pasca menelan kekalahan dari Bahrain di pertandingan sebelumnya.

Menurut eks pelatih Timnas Indonesia ini, Shin Tae-yong tentu sudah sangat memahami apa yang harus dilakukan dalam mengantisipasi.

Namun, Aji Santoso meminta Shin Tae-yong agar tidak terlalu khawatir akan potensi kebangkitan Australia.

Pelatih berusia 54 tahun ini percaya dengan kekuatan Timnas Indonesia yang saat ini diperkuat banyak pemain diaspora.

Hal ini disampaikan Aji Santoso dalam program Kabar Petang TVOne pada Senin (9/9/2024) sore WIB.

"Saya sangat yakin, kemungkinan besar Australia ingin mengalahkan Indonesia karena untuk menebus kekalahan yang dialami ketika melawan Bahrain."

"Coach Shin Tae-yong tentunya sudah sangat pahamlah, apa yang harus dilakukan untuk pertandingan melawan Australia," ucap Aji Santoso.

Baca Juga: Pelatih Australia Sebut Kehadiran Ribuan Suporter di GBK Bak Pisau Bermata Dua Bagi Timnas Indonesia


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X