Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Usai Dibantai Jepang, Ini Janji Pelatih China Saat Jumpa Arab Saudi

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 10 September 2024 | 16:42 WIB
Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic
The-AFC.com
Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic

SUPERBALL.ID - Timnas China mengawali perjalanan di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan hasil memilukan.

Skuad besutan Branko Ivankovic itu dibantai Timnas Jepang 0-7 di Stadion Saitama, Kamis (5/9/2024).

Pada laga tersebut, China hanya mampu melepaskan satu tembakan dan tidak tepat sasaran.

Hasil tersebut sekaligus memperpanjang rekor tidak pernah menang China atas Jepang sejak 26 tahun lalu.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Palestina Siap Bikin Kejutan Kedua di Malaysia

Kekalahan dari Jepang juga menjadi kekalahan terbesar kedua China setelah takluk 0-8 dari Brasil pada 2012 silam.

Itu juga menjadi kekalahan terbesar yang dialami sebuah tim pada matchday pertama putaran ketiga.

Selanjutnya, China akan menjamu Timnas Arab Saudi yang bermain imbang 1-1 melawan Timnas Indonesia di laga pertama.

Pertandingan China versus Arab Saudi bakal digelar di Stadion Sepak Bola Dalian Suoyuwan, Selasa (10/9/2024).

Menjelang laga tersebut, Ivankovic mengungkapkan bahwa timnya berada dalam kondisi yang baik.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : CGTN.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X