Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Makin Bapuk, Media Negeri Naga Biru Terpaksa Akui Timnas Indonesia Tim Terbaik di ASEAN Usai Tahan Australia

By M Hadi Fathoni - Rabu, 11 September 2024 | 11:35 WIB
Nathan Tjoe-A-On (kanan) sedang berduel udara merebut bola dengah Jackson Irvine (kiri) Ragnar Oratmangoen (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Nathan Tjoe-A-On (kanan) sedang berduel udara merebut bola dengah Jackson Irvine (kiri) Ragnar Oratmangoen (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa

Kedua tim itu harus puas bermain seri dengan skor 0-0 pada laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Bila ditotalkan, maka Indonesia mampu mengoleksi 2 poin dari dua laga terakhir.

Angka tersebut membuat anak asuh Shin Tae-yong duduk manis di posisi keempat klasemen sementara Grup C.

Catatan manis itulah yang membuat Soha tak tahan melontarkan pujian kepada tim kebanggaan masyarakat Tanah Air.

Menurut media tersebut, timnas menunjukkan progres yang sangat baik pada tahun 2024 ini.

Shin mampu menyulap Skuad Garuda menjadi tim tangguh.

Tak tanggung-tanggung, ada satu pujian setinggi langit yang dilontarkan media tersebut.

Timnas Indonesia diakui sebagai tim terbaik di kawasan Asia Tenggara saat ini.

"Yang jelas, Indonesia semakin tangguh dan pantas dianggap sebagai tim terkuat di Asia Tenggara saat ini," tulis Soha.

Baca Juga: Maarten Paes Kerasukan Manuel Neuer Saat Lawan Arab Saudi dan Australia, Shin Tae-yong Tak Segan Lempar Pujian


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X