Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ange Postecoglou Peringatkan Pemain Tottenham soal Jebakan Arsenal Jelang Derbi London

By Ragil Darmawan - Minggu, 15 September 2024 | 11:54 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Ange Postecoglou, mewaspadai kekuatan Arsenal jelang laga pekan keempat Liga Inggris.
X.COM/FABRIZIOROMANO
Pelatih Tottenham Hotspur, Ange Postecoglou, mewaspadai kekuatan Arsenal jelang laga pekan keempat Liga Inggris.

"Ya Tuhan, itu adalah jebakan yang mengerikan, jika Anda berpikir mereka (Arsenal) bergantung pada dua pemain," kata Postecoglou.

"Mereka memang dua pemain penting, tetapi kami juga kehilangan pemain kunci tahun lalu dan kami masih mampu memberikan penampilan yang signifikan."

"Tim seperti Arsenal telah tampil sangat konsisten selama dua tahun terakhir dan dapat mengisi kekosongan yang mereka miliki."

"Mereka memiliki kualitas dalam skuad mereka."

Menyadari kekuatan dan kedalaman skuad yang dimiliki Arsenal, Postecoglou pun meminta para pemainnya untuk fokus selama pertandingan.

"Kuncinya bagi kami adalah fokus pada performa kami," ujarnya.

"Saat kami bermain bagus, dan kami jelas bermain bagus di tiga pertandingan pertama, jika kami sedikit lebih berpikiran jernih di kedua kotak penalti, kami bisa menandingi tim mana pun."

"Itulah yang harus kami pikirkan di akhir pekan."

Lebih lanjut, juru taktik berusia 59 tahun itu memberikan sebuah peringatan penting, yaitu apabila Spurs menanggap Arsenal lemah akibat kehilangan dua pemain, maka mereka akan mendapatkan hukuman (kekalahan).

"Jika kita masuk ke sana dan berpikir mereka melemah, kita akan dihukum," katanya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X