Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saling Sikut di Liga Champions Asia 2, Persib Bandung dan Wakil Thailand Punya Misi Serupa

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 17 September 2024 | 20:02 WIB
David Da Silva serta sejumlah pemain Persib Bandung melakukan selebrasi seusai timnya mampu mencetak gol dalam laga pekan pertama Liga 1 2024 melawan PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
David Da Silva serta sejumlah pemain Persib Bandung melakukan selebrasi seusai timnya mampu mencetak gol dalam laga pekan pertama Liga 1 2024 melawan PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).

SUPERBALL.ID - Persib Bandung akan menjamu wakil Thailand Port FC pada matchday pertama Grup F Liga Champions Asia 2 2024/2025.

Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (19/9/2024) pukul 19.00 WIB.

Duel tersebut diperkirakan akan berlangsung menarik mengingat performa apik kedua tim musim ini.

Persib Bandung belum terkalahkan dalam lima laga di Liga 1 musim ini dengan dua kali menang dan tiga kali seri.

Baca Juga: Persib Bandung Tatap Laga Perdana ACL 2, Bojan Hodak Fokus Benahi Lini Serang Sebelum Bersua Tim Thailand

Di sisi lain, Port FC juga belum tersentuh kekalahan dalam enam pertandingan di Liga Thailand.

Hanya saja, Port FC memiliki rekor yang lebih baik dari Persib dengan empat kemenangan dan dua hasil imbang.

Persib kini bertengger di posisi kelima klasemen Liga 1 dengan 9 poin, tertinggal satu poin dari Borneo FC di puncak.

Sedangkan Port FC menempati posisi kedua klasemen Liga Thailand dengan raihan 14 poin, terpaut dua poin dari Buriram United.

Kedua tim dipastikan memiliki misi serupa di laga nanti yakni mempertahankan rekor tidak terkalahkan di musim ini.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X