Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Brace Saat PSS Sleman Tumbangkan Arema FC, Bomber Timnas Indonesia Menangis Haru Bisa Atasi Tekanan Berat

By M Hadi Fathoni - Jumat, 20 September 2024 | 22:00 WIB
Striker PSS Sleman, Hokky Caraka, saat memberikan keterangan kepada media pasca laga melawan Arema FC, Jumat (20/9/2024).
LUKMAN ADHI KURNIAWAN/ BOLASPORT.COM
Striker PSS Sleman, Hokky Caraka, saat memberikan keterangan kepada media pasca laga melawan Arema FC, Jumat (20/9/2024).

SUPERBALL.ID - Penyerang PSS Sleman, yakni Hokky Caraka, mengaku terharu usai membuka keran golnya di kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.

Pemain berusia 20 tahun itu turun sejak menit awal kala PSS memainkan laga pekan keenam mereka di musim ini.

Tim berjuluk Super Elja itu menjamu tamu asal Jawa Timur yakni Arema FC.

Duel tersebut berlangsung di Stadion Manahan, Surakarta, pada Jumat (20/9/2024) sore WIB.

Ia turun dengan misi membawa kemenangan perdana bagi tim asal Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut.

Untungnya, Hokky mampu membayar kepercayaan Wagner Lopes selaku pelatih kepala.

Bomber Timnas Indonesia itu benar-benar membantu timnya meraih kemenangan pada laga kali ini.

PSS melibas habis Arema dengan skor yang cukup meyakinkan yakni 3-1.

Gol perdana tim tuan rumah dilesakkan oleh Phil Ofosu-Ayeh pada menit ke-23'.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bomber Timnas Indonesia Menggila, PSS Tumbangkan Arema FC dan Lepas dari Kutukan Poin Minus

Disusul dengan dua gol milik Hokky pada menit ke-39' dan 54'.

Sementara gol balasan dari Singo Edan disumbangkan oleh Charles Lokolingoy pada menit ke-53' berkat hadiah penalti.

Dengan hasil ini, PSS naik ke peringkat ke-17 klasemen sementara dengan 2 poin.

Sementara Arema tertahan di posisi ke-12 dengan 6 poin.

Usai laga, Hokky membeberkan bahwa dirinya merasa sangat emosional usai mencatat brace atau dwigol.

Jelas dua gol ini sangat berarti untuk pemain asal Gunungkidul tersebut.

Pasalnya, ia berhasil membuka keran golnya pada musim ini.

Tak tanggung-tanggung, ia membuka keran golnya hingga mentok dan mencetak dua gol.

Oleh sebab itu, dua gol tersebut membuatnya menitikkan air mata tanda terharu.

Baca Juga: Persib Tatap Liga Champions Asia, Gelandang Asal Spanyol Berhasrat Hancurkan Klub yang Dibela Bek Timnas Indonesia

"Dua gol ini buat saya menangis tadi," kata Hokky saat menghadiri sesi konferensi pers usai laga.

Ia juga menjelaskan mengapa sempat menangis setelah menggila bersama Super Elja.

Hokky mengatakan bahwa pada akhirnya ia bisa menunjukkan kualitas di hadapan penonton.

Sebelumnya, ia mengaku mendapat tekanan dari berbagai penjuru karena terlihat loyo di muka gawang lawan.

Kini, ia sudah lega karena berhasil menunjukkan kemampuannya.

Ia juga berharap semakin baik lagi di pertandingan-pertandingan PSS lainnya.

"Karena setelah tekanan dari mana-mana akhirnya bisa."

"Semoga bisa jadi batu lompatan dari PSS ke depan," ujarnya.

Baca Juga: Ditahan Dewa United, Gelandang Persija Jakarta: Imbang di Kandang Sendiri Sama Dengan Kalah!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X