Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-20 Indonesia Siap Bertarung, Indra Sjafri Berhasrat Ulangi Kisah Sukses 11 Tahun Lalu

By M Hadi Fathoni - Selasa, 24 September 2024 | 12:27 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (22/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (22/9/2024).

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, yakni Indra Sjafri, mengatakan bahwa anak asuhnya sudah siap tampil di babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Skuad Garuda Nusantara sebentar lagi akan memulai kampanye mereka di babak kualifikasi.

Pada kesempatan kali ini, Jens Raven dkk masuk ke dalam Grup F dan berstatus sebagai .

Mereka akan berhadapan dengan tiga tim lainnya seperti Timnas U-20 Maladewa, Timnas U-20 Timor-Leste, dan Timnas U-20 Yaman.

Tim Merah-Putih muda akan berhadapan dengan Maladewa terlebih dahulu pada laga perdana.

Duel kontra The Red Snappers akan berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, pada Rabu (25/9/2024).

Jelang pertandingan tersebut, Indra memastikan bahwa anak asuhnya sudah siap bertanding demi memperebutkan tiket menuju Piala Asia 2025 di China.

"Sudah siap, sudah sampaikan kita siap," kata Indra Sjafri.

Terlebih lagi, Garuda Nusantara bisa dibilang memiliki modal yang cukup baik menatap turnamen ini.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Belum Apa-apa, Malaysia Sudah Tancap Gas di Grup Neraka Kualifikasi Piala Asia U-20 2025


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X