SUPERBALL.ID - Sisi lain pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, meski sudah lama tinggal di Tanah Air, ternyata tidak pernah pesan makan lewat aplikasi online.
Terkenal sebagai pelatih yang tegas dan galak di mata pemain, Shin Tae-yong punya sisi kehidupan yang mencerminkan kedisiplinan.
Khususnya dalam menjaga kesehatan, kedisiplinan dalam mengatur pola dan waktu makan sampai cita rasa jenis makanan yang dikonsumsi.
Hal ini dibeberkan penerjemah Timnas Indonesia, Jeong Seok-seo atau akrab disapa Jeje, dalam acara Talkpod bersama Indra Jegel dan Surya Insomnia.
Awalnya, Indra Jegel bertanya soal culture shock yang dialami Shin Tae-yong saat awal-awal kedatangannya di Indonesia.
Di momen itu, Jeje menceritakan bagaimana Shin Tae-yong dalam menjaga kesehatan dengan memilih jenis makanan yang dikonsumsi.
Hingga waktu makan pun dijaga, selain tidak mengonsumsi makanan yang asin, Shin Tae-yong juga tidak suka pedas.
"Coach pernah cerita nggak apa culture shock tinggal di Indonesia," tanya Indra Jegel.
"Mungkin cuma asin, keasinan sih kayaknya, makanan Indonesia," jawab Jeje.
Baca Juga: Bomber Timnas Indonesia Gacor lagi di Liga 1, Asisten Anyar Shin Tae-yong Kembali Diagung-agungkan
"Makanan Indonesia yang coach Shin udah coba apa, yang Jeje juga suka," tanya Jegel lagi.
"Makanan Indo? Nasi Padang (nggak suka) soalnya keasinan dan kepedasan. Dia nggak suka pedas soalnya," jawab Jeje.
"Kan nggak semua orang (Korea) suka pedas," imbuhnya.
Indra Jegel kemudian bertanya kepada Jeje apakah ia pernah dimintai bantuan menggunakan aplikasi online untuk memesan makanan di malam hari.
Jeje menjawab, Shin Tae-yong tak pernah pesan makan di malam hari karena selalu menjaga kesehatannya.
Dan di momen inilah, pelatih Timnas Indonesia itu diketahui tidak pernah memesan makanan di malam hari pakai aplikasi online.
Hal ini menarik, Shin Tae-yong mulai berada di Indonesia pada Desember 2019, hingga kini sudah lima tahun lamanya berada di Tanah Air.
Namun selama itu, Shin Tae-yong ternyata tidak pernah memesan makanan lewat Gofood di malam hari untuk menjaga kesehatannya.
Disiplin tingkat tinggi yang memang diterapkan ke seluruh pemain sejak dipercaya menukangi Timnas Indonesia.
"Coach Shin jaga kesehatan, jadi nggak pesan makan malam-malam," kata Jeje.
"Misalnya kan mesen GoFood, kan pasti susah banget di Indonesia, abang udah di lobi, abang pakai baju apa ya, terus dia 'ini artinya apa sih Je' gitu," tanya Jegel.
"Kayaknya itu nggak pernah (Coach Shin pesan Gofood)," jawab Jeje sambil sedikit tertawa.
"Oh jadi dia (coach Shin) memang sehat banget ya," sahut Surya Insomnia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar