"Sepertinya para pemain tidak berkomitmen, sepertinya staf tidak terlalu berkomitmen."
"Hanya ada satu orang di ruang ganti,” tambahnya.
Keown pernah berselisih dengan Van Nistelrooy di lapangan 20 tahun silam saat keduanya masih aktif bermain.
Bek Arsenal itu mengejek striker Man United karena gagal mengeksekusi penalti dalam sebuah laga Liga Inggris.
Keown kemudian dijatuhi hukuman larangan bermain tiga pertandingan dan denda sebesar 20.000 pound.
Itu adalah puncak perseteruan yang sejatinya sudah berlangsung lama.
Keown pernah mengklaim bahwa injakan Van Nistelrooy menyebabkan cedera kaki yang dialaminya.
Cedera itu membuat Keown tidak mendapat tempat dalam skuad Timnas Inggris di Piala Dunia 2002.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Talksport.com |
Komentar