SUPERBALL.ID - Momok Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Nguyen Tien Linh, mengaku bosan melihat tim nasional negaranya menelan kekalahan terus menerus.
Hal itu disampaikan Nguyen Tien Linh jelang laga uji coba Timnas Vietnam melawan India pada FIFA Matchday Oktober 2024.
Timnas Vietnam akan melakoni dua pertandingan uji coba melawan India setelah Lebanon mengalami kendala penerbangan ke Hanoi.
Laga pertama Vietnam versus India digelar pada Rabu (9/10/2024) di Stadion Thien Thruong, Nam Dinh.
Sementara pertandingan kedua digelar di tempat yang sama pada Sabtu (12/10/2024), Vietnam pun diharapkan mampu meraih kemenangan.
Untuk dua pertandingan ini, Kim Sang-sik memanggil 27 pemain untuk memperkuat skuad The Golden Star Warriors.
Termasuk salah satunya striker 26 tahun yang pernah jadi momok Timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2022, Nguyen Tien Linh.
Dua gol Tien Linh pada semifinal leg kedua Piala AFF 2022 yang digelar di Hanoi pada 9 Januari 2023, membawa Vietnam unggul 2-0 atas Indonesia.
Setelah sebelumnya hanya bermain imbang 0-0 di Gelora Bung Karno, hasil itu membuat Timnas Indonesia tersingkir di semifinal.
Baca Juga: Rumitnya Masalah Vietnam jika Ingin Punya Pemain Naturalisasi Keturunan
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar