Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Tak Baik-baik Saja, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Punya Modal Bagus Petik 3 Poin

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 6 Oktober 2024 | 17:10 WIB
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho (kiri) bersaing ketat dengan pemain Vietnam dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Hanoi, 26 Maret 2024. Indonesia menang 3-0.
THANHNIEN.VN
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho (kiri) bersaing ketat dengan pemain Vietnam dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Hanoi, 26 Maret 2024. Indonesia menang 3-0.

Pada putaran kedua, Wu Lei juga mencetak gol ke gawang Thailand dan Singapura.

Berkaca dari itu, Bongda24h menilai China menjadi tim yang tak diunggulkan di laga melawan Australia dan Indonesia.

Apalagi China harus menelan kekalahan dari Jepang dan Arab Saudi dalam dua pertandingan sebelumnya.

"Kabar baik baru-baru ini datang kepada Garuda ketika lawannya, China, menghadapi kesulitan dalam hal kekuatan."

Baca Juga: Wasit Laga Bahrain Vs Timnas Indonesia Pernah Jadi Pahlawan Sekaligus Penjahat bagi Fans Vietnam

"Dengan performa yang terbilang buruk, kalah di dua laga awal melawan Jepang dan Arab Saudi, China kurang mendapat apresiasi di dua laga melawan Australia dan Indonesia," tulis Bongda24h.

Di sisi lain, Bongda24h menilai Indonesia memiliki modal bagus untuk meraih tiga poin di markas China.

Pasalnya, tim asuhan Shin Tae-yong itu sedang dalam kepercayaan diri tinggi usai menahan seri Arab Saudi dan Australia.

Selain itu, kehadiran sederet pemain keturunan juga telah membantu transformasi tim Merah-Putih.

"Sementara itu, Indonesia asuhan pelatih Shin Tae-yong penuh motivasi setelah dua hasil imbang mengesankan melawan tim raksasa Arab Saudi dan Australia."


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Bongda24h.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X