Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Timnas Indonesia dan Bek Berdarah Malaysia Masuk Daftar Team of the Week Liga Belanda

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 7 Oktober 2024 | 21:36 WIB
Thom Haye sedang menguasai bola dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Thom Haye sedang menguasai bola dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

"Kondisi itu membuat saya sangat jengkel. Semuanya agak mengecewakan sekarang," tambah eks pemain SC Heerenveen itu.

Terlepas dari itu, Haye patut bangga dengan penampilannya sepanjang pertandingan melawan Willem II.

Pasalnya, Haye menjadi pemain yang paling banyak melepaskan umpan kunci dalam laga tersebut.

Ia juga menjadi pemain dengan sentuhan terbanyak, tembakan terbanyak, dan tekel terbanyak.

Berkat penampilan apiknya, Thom Haye mendapat skor 7,68 dari situs WhoScored atau tertinggi kedua di laga tersebut.

Pemain berusia 29 tahun itu bahkan masuk daftar Tim Terbaik Minggu Ini pada pekan ke-8 Liga Belanda versi WhoScored.

Ia terpilih bersama mantan bomber Manchester United Wout Weghorst (Ajax) dan eks Barcelona Luuk de Jong (PSV).

Pemain lain yang juga masuk dalam daftar tersebut adalah bek kanan berdarah Malaysia, Mats Deijl.

Kapten Go Ahead Eagles itu sebelumnya berniat untuk dinaturalisasi oleh Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM).

Akan tetapi, proses naturalisasi Deijl batal terlaksana lantaran terbentur dengan aturan FIFA.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Whoscored.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X