Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gak Mau Diintip, Timnas China Jalani Latihan Tertutup Jelang Hadapi Timnas Indonesia

By M Hadi Fathoni - Minggu, 13 Oktober 2024 | 16:23 WIB
Para pemain timnas China meminta maaf kepada suporter usai dihancurkan timnas Jepang 0-7 pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 (5/9/2024).
YUICHI YAMAZAKI/AFP
Para pemain timnas China meminta maaf kepada suporter usai dihancurkan timnas Jepang 0-7 pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 (5/9/2024).

Kini, kedua tim tersebut tengah mengincar kemenangan perdana.

Demi menggapai kemenangan dan poin perdana, kubu tim Negeri Tirai Bambu sangat serius menghadapi laga kontra Indonesia.

Melansir dari media lokal China yakni Sohu, Ivankovic selaku pelatih kepala melakukan sebuah hal yang cukup jarang dilakukan.

Pelatih asal Kroasia tersebut menginstruksikan agar timnya berlatih secara tertutup rapat.

Latihan yang tertutup rapat tersebut berlangsung pada Sabtu (12/10/2024) sore lalu.

The Dragon menggelar latihan di Qingdao Guoxin Stadium.

Menurut Sohu, timnas mereka sangat jarang melakukan aksi tersebut.

Terlebih lagi, selama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 berlangsung, latihan tertutup seperti ini belum pernah dilakukan.

Artinya, laga kontra melawan Indonesia cukup membuat Ivankovic dan anak asuhnya merasa terganggu dan tak nyaman.

Baca Juga: Skuad China Makin Mewah Jelang Lawan Timnas Indonesia Usai Dua Bintang Pulih dari Cedera


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Sohu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X