Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Matchday - Malaysia Dinilai Salah Pilih Lawan Usai Dibantai Selandia Baru

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 16 Oktober 2024 | 16:20 WIB
Timnas Malaysia kalah 0-4 dari Selandia Baru dalam pertandingan persahabatan FIFA Matchday Oktober 2024.
FAM.ORG.MY
Timnas Malaysia kalah 0-4 dari Selandia Baru dalam pertandingan persahabatan FIFA Matchday Oktober 2024.

SUPERBALL.ID - Timnas Malaysia dianggap salah dalam memilih lawan setelah dibantai Timnas Selandia Baru di FIFA Matchday Oktober 2024.

Malaysia kalah telak 0-4 dari tim tuan rumah pada laga uji coba di Stadion North Harbour, Auckland, Selandia Baru.

Itu merupakan kekalahan pertama Pau Marti Vicente setelah empat pertandingan melatih Harimau Malaya.

Sebelumnya, Vicente mampu melewati ujian pertama dengan membawa Malaysia menjadi juara Piala Merdeka 2024.

Baca Juga: Malaysia Diminta Lupakan Misi Masuk Pot 1 Kualifikasi Piala Asia 2027

Saat itu, Malaysia berhasil mengalahkan Filipina 2-1 di semifinal dan Lebanon 1-0 di partai final.

Namun, keberhasilan tersebut dinilai belum bisa menjadi tolok ukur Malaysia sudah bisa menyaingi tim-tim kuat.

Apalagi Vicente masih belum lama mengambil kursi pelatih Malaysia menggantikan Kim Pan-gon.

Pendapat tersebut disampaikan oleh pengamat sepak bola asal Malaysia, Associate Professor Dr Zulakbal Abd Karim.

Menurutnya, Malaysia seharusnya tidak meletakkan harapan besar dengan menantang tim-tim kuat.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : hmetro.com.my, Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X