Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 - Vietnam Punya Ekspektasi Besar Usai Intip 3 Calon Lawannya

By Ragil Darmawan - Sabtu, 19 Oktober 2024 | 10:42 WIB
Timnas U-17 Vietnam menjalani sesi latihan jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
VFF.ORG.VN
Timnas U-17 Vietnam menjalani sesi latihan jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Vietnam memiliki ekspektasi besar untuk meraih tiket ke putaran final Piala Asia U-17 2025 meski harus menghadapi kuat di babak kualifikasi.

Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 dijadwalkan bergulir pada 19-27 Oktober 2024.

Berdasarkan hasil drawing, Vietnam selaku tuan rumah Grup I akan bersaing dengan Yaman, Kirgistan, dan Myanmar.

Timnas U-17 Vietnam akan memainkan laga perdana melawan Kirgistan pada 23 Oktober mendatang, disusul pertandingan kontra Myanmar (25 Oktober) dan Yaman (27 Oktober).

Menurut penilaian Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), ketiganya merupakan lawan yang kuat dan tentu akan menghadirkan tantangan besar bagi Timnas U-17 Vietnam.

Menjelang bergulirnya laga tersebut, tim-tim pesaing Vietnam di Grup I telah melakukan persiapan akhir.

Baca Juga: Satu Tim Mengundurkan Diri, Timnas U-17 Indonesia Terkena Perubahan Aturan Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Kirgistan yang akan menjadi lawan pertama, telah tiba di Vietnam lebih awal untuk mempersiapkan diri menghadapi pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho.

Khususnya, Timnas U-17 Kirgistan baru-baru ini memainkan pertandingan persahabatan dengan tim U-17 Hanoi dan kalah dengan skor 2-3.

Namun, dalam pertandingan ini, tim muda Hanoi juga menurunkan sejumlah pemain U-19 ke lapangan.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X