SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Vietnam dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025 usai menahan imbang Yaman di laga terakhir kualifikasi, Minggu (27/10/2025).
Timnas U-17 Vietnam tampil dengan kekuatan penuh di kandang sendiri, memanfaatkan status sebagai tuan rumah sekaligus hasrat ingin memetik kemenangan.
Sayangnya, tuan rumah yang ingin tampil garang justru terbobol lebih dulu di menit ke-12 lewat aksi Abdulatef yang membuat publik tuan rumah terdiam.
Vietnam tak tinggal diam, mereka merespons dengan cepat lewat serangan-serangan agresif ke lini pertahan Yaman, tetapi buntu.
Butuh 30 menit bagi skuad asuhan Cristiano Roland untuk bisa membobol gawang lawan dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Memanfaatkan kemelut di kotak penalti Yaman, kapten Vietnam, Le Huy Viet Anh, mendapatkan bola muntah yang langsung dicocor ke gawang Yaman.
Vietnam sempat dibawa terbang tinggi oleh Timnas U-17 Myanmar yang berhasil memetik kemenangan atas Kirgistan di laga sebelumnya.
Gol cepat Isakov di menit ke-16 baru bisa dibalas Myanmar di menit-menit akhir pertandingan, lewat gol bunuh diri Khamidulloev menit ke-86.
Dan gol pamungkas Aung Pya Phyo di menit ke-90+2, hasil ini membuat Vietnam masuk ke lima besar klasemen sementara runner-up terbaik.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-17 Indonesia Vs Australia, Lolos ke Piala Asia U-17 2025 atau Gugur!
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar