Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Aset Penting di Klubnya, Bomber Berdarah Depok Dilarang Hijrah ke FC Twente dan Main Bareng Mees Hilgers

By M Hadi Fathoni - Rabu, 30 Oktober 2024 | 17:07 WIB
Pemain keturunan Indonesia yang membela tim asal Belanda Vitesse Arnhem, Miliano Jonathans.
INSTAGRAM.COM/MILIANOJONATHANS_
Pemain keturunan Indonesia yang membela tim asal Belanda Vitesse Arnhem, Miliano Jonathans.

"Saya mendengar dan melihat banyak hal tentang Jonathans," kata Edwin Reijntjes, dikutip SuperBall.id dari Twente Insite.

"Misalnya, dia (Miliano Jonathans) sudah pasti menolak tawaran," jelasnya.

Di lain sisi, Edwin meminta para penggemar untuk selalu mendukung klub dan sang pemain meski kini mereka berada di masa-masa buruk.

Hal itu guna membantu sang pemain untuk terus semangat dan keluar dari zona merah.

"Bukan itu masalahnya, mari kita semua terus mendukung tim secara positif."

"Jonathans juga merupakan anak dari klub dan pantas mendapatkan penghargaan 100 persen."

"Sikap positif dari semua orang juga dapat memberinya dorongan ke arah yang jauh lebih benar," pungkasnya.

Bila Miliano hijrah ke FC Twente, maka dirinya bisa berada di satu tim yang sama dengan bek Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, The Tukkers saat ini menjadi tempat berkarier Mees Hilgers.

Baca Juga: Curhat ke Media Korea Selatan, Shin Tae-yong Masih Galau Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia Libas Bahrain dan China

Kedua pemain itu juga memiliki kesempatan untuk bermain bersama di Timnas Indonesia.

Sebab Miliano dikabarkan membuka pintu untuk menjalani proses naturalisasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Twente Insite

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X