Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Inggris - Paul Scholes Pertanyakan Mengapa Man United Tidak Merekrut Bintang Chelsea yang Brilian

By Ragil Darmawan - Sabtu, 2 November 2024 | 19:59 WIB
Gelandang legendaris Manchester United, Paul Scholes.
TWITTER.COM/BTSPORTFOOTBALL
Gelandang legendaris Manchester United, Paul Scholes.

Ruben Amorim kemungkinan bakal memulai tugasnya di Old Trafford pada 11 November mendatang.

Akan tetapi, penunjukan Amorim sebagai pelatih baru Man United mendapat perhatian dari Scholes.

Scholes merasa pelatih asal Portugal yang didatangkan dari Sporting tersebut terkesan sama seperti Ten Hag.

Scholes bahkan mengungkapkan bahwa Man United seharusnya memilih Thomas Tuchel sebelum sang pelatih direkrut oleh Timnas Inggris untuk menjadi pengganti Gareth Southgate.

"Saya pikir Thomas Tuchel adalah orang yang tepat untuk melatih Manchester United, tetapi yang jelas dia sekarang sudah pergi bersama Timnas Inggris," kata Scholes.

"Dia adalah seseorang yang mampu mengelola klub sepak bola elit dan memenangkan pertandingan besar. Dia sudah pernah melakukannya."

"Tentang Ruben Amorim, sensasinya terasa seperti Erik ten Hag."

"Dia berasal dari Liga Portugal yang sedikit lebih baik daripada Liga Belanda."

"Apa yang dilakukannya di sana bagus. Dia terlihat karismatik, dan dia punya sedikit ciri khas."

"Saya tahu dia seharusnya menandatangani kontrak dalam beberapa hari dan jam mendatang, tetapi Sporting akan bermain melawan Manchester City minggu depan, dan Arsenal dalam tiga atau empat minggu ke depan."

"Ini mungkin kesempatan untuk memberinya wawancara publik dan melihat bagaimana dia menangani media, melihat bagaimana timnya bermain."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X