SUPERBALL.ID - Paul Merson mempertanyakan rumor ketertarikan Manchester United terhadap bintang Sporting Viktor Gyokeres.
Legenda Arsenal tersebut mengklaim tidak seorang pun menginginkan penyerang itu saat ia bermain untuk Coventry.
Gyokeres menggebrak liga utama Portugal melalui musim debut yang luar biasa di Lisbon musim lalu.
Ia sukses mencetak 29 gol dan 10 asis untuk membantu Sporting memenangi gelar liga ke-20.
Pemain produktif berusia 26 tahun tersebut melanjutkan performanya musim ini.
Gyokeres mencetak 20 gol di semua kompetisi, dengan klub-klub besar dari seluruh Eropa diyakini tengah memantau penampilannya.
Arsenal dan Chelsea sama-sama diyakini memiliki minat yang kuat terhadap Gyokeres.
Selain itu, kepindahan sang pelatih Ruben Amorim ke Man United telah memicu spekulasi bahwa penyerang tersebut dapat mengikuti jejaknya ketika jendela transfer Januari dibuka.
Namun, Paul Merson yakin Setan Merah akan mengambil risiko besar dengan mengontrak Gyokeres mengingat pemain Swedia itu belum membuktikan dirinya di liga elit.
Baca Juga: Usai Cetak Quattrick, Eks Bomber Brighton Buka Suara soal Kans Susul Ruben Amorim ke Man United
"Saya berada di Portugal tahun lalu dan mereka sangat memuji Ruben Amorim," tulis Merson di kolom Sportskeeda-nya.
"Dia pelatih yang bagus, tetapi apa yang telah dilakukannya di Portugal, pada akhirnya liga ini akan terdiri dari tiga tim."
"Ini akan menjadi tantangan yang sama sekali berbeda."
"Sekarang mereka sedang membicarakan untuk mendatangkan Viktor Gyokeres."
"Sejujurnya, ini yang membuat saya pusing. Dia bermain untuk Coventry beberapa waktu lalu dan tidak ada yang menginginkannya."
"Sekarang dia pergi ke liga yang lebih rendah, bermain bagus dan tiba-tiba Anda harus membayar 40-50 juta pound ekstra untuknya!"
"Bayangkan jika dia masih di Coventry dan Man United menginginkannya. Semua orang akan kehilangan akal sehatnya."
Gyokeres berhasil meraih penghargaan man of the match setelah mencetak empat gol dalam kemenangan Sporting 5-1 atas Estrela.
Menghadapi media setelah pertandingan, pemain internasional Swedia itu menjauhkan diri dari spekulasi kemungkinan pindah ke Old Trafford.
"Bergabung dengan Amorim ke Manchester United? Saya tidak tahu," kata Gyokeres kepada wartawan saat ditanya tentang kemungkinan mengikuti Amorim ke Theatre of Dreams.
"Saya di sini. Seperti yang Anda lihat, saya menikmatinya di Sporting."
"Itu bukan hal yang benar-benar saya pikirkan."
"Saya sedih dia (Amorim) pergi. Kami mendoakan yang terbaik untuknya."
Calon pelamar dikabarkan enggan memerhatikan klausul pelepasan Gyokeres yang mencapai 84 juta pound pada bursa transfer musim panas.
Namun, dipahami bahwa Gyokeres telah memiliki kesepakatan dengan Sporting yang memungkinkan sang penyerang hengkang dengan harga hanya 50-58 juta pound musim dingin nanti.
Adapun kontrak mantan pemain Coventry saat ini di Lisbon berlangsung hingga 2028.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar