Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan atas Chelsea Buyar, Van Nistelrooy Sebut Penggawa Man United Bapuk karena Gak Bisa Cetak Banyak Gol

By M Hadi Fathoni - Senin, 4 November 2024 | 10:59 WIB
Ruud van Nistelrooy menjalani debut sebagai pelatih interim Man United dalam duel Piala Liga Inggris melawan Leicester City di Old Trafford (30/10/2024).
GLYN KIRK/AFP
Ruud van Nistelrooy menjalani debut sebagai pelatih interim Man United dalam duel Piala Liga Inggris melawan Leicester City di Old Trafford (30/10/2024).

Hanya saja, ada satu kekurangan besar yang masih ditunjukkan Marcus Rashford dkk.

Dalam laga tersebut, para pemain Man United mampu melesakkan 11 tembakan dan 4 di antaranya mengarah ke gawang.

Namun, mereka hanya bisa meraih satu gol saja pada laga tersebut.

Hal itu lah yang cukup disesali oleh pelatih asal Belanda tersebut.

Ia cukup geram melihat anak asuhnya yang terkesan tak mampu memanfaatkan kesempatan mencetak gol.

"Secara keseluruhan ini hasil yang baik," ujar Van Nistelrooy dilansir BBC Sports.

"Kita memang seharusnya bisa mencetak satu gol lagi, mengingat banyaknya peluang."

"Sayang kita tidak bisa mendapatkan itu," jelasnya

Lebih lanjut, ia mengaku bahwa masih ingin membantu klub lamanya tersebut.

Baca Juga: Liga Inggris - Paul Scholes Pertanyakan Mengapa Man United Tidak Merekrut Bintang Chelsea yang Brilian

Ia ingin meninggalkan kesan terbaik sebelum posisinya digantikan oleh Ruben Amorim yang mungkin akan bergabung pada akhir November mendatang.

"Tapi saya datang ke sini untuk membantu tim sesuai kapasitas," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : BBC Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X