Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Man City Tak Peduli soal Pelatih Baru Man United Jelang Lawan Sporting di Liga Champions

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 4 November 2024 | 16:39 WIB
Bek Manchester City, Kyle Walker.
TWITTER.COM/TOTAL_VILLA
Bek Manchester City, Kyle Walker.

SUPERBALL.ID - Bek Manchester City, Kyle Walker, mengaku timnya tidak peduli dengan kabar terkait pelatih baru Manchester United Ruben Amorim.

Man City akan bertandang ke markas Sporting Lisbon pada laga lanjutan Liga Champions, Selasa (5/11/2024).

Kedua tim sama-sama mengincar poin penuh untuk mencapai ambisi mereka ke babak 16 besar.

Man City dan Sporting termasuk di antara tujuh klub yang memiliki poin yang sama, yaitu 7 poin.

Baca Juga: Kemenangan atas Chelsea Buyar, Van Nistelrooy Sebut Penggawa Man United Bapuk karena Gak Bisa Cetak Banyak Gol

Sporting juga memiliki rekor kemenangan 100 persen di Liga Portugal musim ini.

Catatan impresif tersebut tidak lepas dari peran pelatih mereka saat ini, Ruben Amorim.

Namun, masa bakti Amorim bersama Sporting akan segera berakhir usai sang pelatih resmi bergabung ke Man United.

Amorim akan menjadi pelatih baru Setan Merah mulai jeda internasional November.

Laga melawan Man City akan menjadi salah satu yang terakhir bagi Amorim sebelum ia pindah ke Inggris.

Duel melawan Sporting menjadi kesempatan bagi Man City untuk menunjukkan kualitas mereka kepada pelatih baru rival sekota.

Namun, Walker menegaskan bahwa peran baru Amorim tidak relevan dengan perasaan mereka tentang pertandingan Liga Champions.

Mantan pemain Tottenham Hotspur itu mengaku timnya tidak peduli apakah Amorim adalah pelatih Man United atau bukan.

Bek berusia 34 tahun itu menegaskan bahwa timnya hanya fokus memburu kemenangan di Portugal.

Apalagi Man City baru saja kehilangan posisi puncak klasemen Liga Inggris usai kalah 1-2 dari Bournemouth di pekan ke-10.

Baca Juga: Link Live Streaming Man United Vs Chelsea, Alan Shearer Sulit Tentukan Pemenang

"Kami akan ke sana untuk mendapatkan tiga poin," kata Walker, dikutip SuperBall.id dari Manchester Evening News.

"Saya tidak peduli apakah dia manajer Manchester United atau Sheffield Wednesday."

"Kami akan ke sana untuk mendapatkan tiga poin bagi Man City dan apa pun yang akan terjadi padanya, itu masalah pribadinya."

"Ini format baru Liga Champions dan kami butuh poin untuk memastikan kami finis di posisi puncak untuk menjadi unggulan teratas di babak sistem gugur."

"Kami menjalani satu pertandingan demi satu pertandingan, kami menyelesaikan Sporting, bangkit, beristirahat, memulihkan diri, lalu bangkit lagi," tambahnya.

Sejak mulai memimpin Sporting pada Maret 2020, Amorim menjadi pelatih dengan tingkat kemenangan tertinggi di 10 liga top Eropa.

Statistik dari Opta menunjukkan bahwa tingkat kemenangan Amorim bersama Sporting mencapai 77 persen.

Jumlah tersebut didapat usai Amorim memenangi 120 dari 156 pertandingan sebagai pelatih Sporting.

Tidak ada pelatih lain di 10 liga top Eropa yang memiliki rekor lebih baik daripada pelatih baru Man United itu.

Di bawah pelatih berusia 39 tahun itu, nilai skuad Sporting meningkat 2,5 kali lipat hanya dalam waktu 4 tahun.

Hal ini menjelaskan mengapa Amorim menjadi nama yang banyak dicari klub-klub besar di Eropa belakangan ini.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Manchester Evening News

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X