Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Sebut Pemain Timnas Indonesia Jadi 28 Orang Jelang Lawan Jepang, Tanda Kevin Diks Segera Merapat?

By M Hadi Fathoni - Kamis, 7 November 2024 | 19:45 WIB
Calon bek Timnas Indonesia, Kevin Diks (kiri), bersinar bersama FC Copenhagen di ajang UEFA Conference League 2024-2025.
INSTAGRAM.COM/FC_KOBENHAVN
Calon bek Timnas Indonesia, Kevin Diks (kiri), bersinar bersama FC Copenhagen di ajang UEFA Conference League 2024-2025.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, yakni Shin Tae-yong, mengatakan bahwa timnya mungkin akan ketambahan satu pemain lagi jelang laga kontra Timnas Jepang.

Sebelumnya, pelatih asal Korea Selatan itu telah memanggil 27 nama pemain untuk membela Skuad Garuda.

Beberapa nama andalan seperti Maarten Paes, Rizky Ridho, Nathan Tjoe-A-On, dll tetap mendapat panggilan.

Pemain-pemain tersebut akan tampil bersama tim Garuda dalam laga kelima dan keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia akan bersua Timnas Jepang pada laga kelima Grup C.

Duel tersebut akan berlangsung pada Jumat (15/11/2024) mendatang.

Empat hari berselang atau tepatnya pada Selasa (19/11/2024), giliran Timnas Arab Saudi yang menjadi lawan tangguh tim Merah-Putih.

Kedua laga itu akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Kini, Shin tengah mempersiapkan tim untuk laga kontra Samurai Biru.

Baca Juga: Shin Tae-yong Dituduh Simpan Dendam Kesumat pada Jepang, Hajime Moriyasu: Dia Pelatih yang Baik!

Pelatih berusia 54 tahun itu mengatakan bahwa timnya memiliki persiapan yang sangat baik.

Rencananya, seluruh tim akan berkumpul pada 10 November mendatang.

Namun, Shin menjelaskan bahwa nantinya akan ada pemain yang telat bergabung.

Sebab, mereka masih memiliki kepentingan di klub masing-masing.

"Persiapan baik, memang pemain-pemain banyak yang selesai pertandingannya di tim," kata Shin, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

"Agak sedikit terlambat dan agak belakangan datangnya," jelasnya.

Di lain sisi, Shin mengatakan nantinya akan ada sekitar 27 atau 28 pemain yang hadir.

Jelas ini merupakan sebuah kejutan dari pelatih asal Negeri Ginseng tersebut.

Komentarnya itu mengisyaratkan bahwa timnas akan mendapat tambahan satu pemain lagi jelang laga kontra Timnas Jepang.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tumbuh Lebih Kuat dari Sebelumnya, Hajime Moriyasu Tegang Jelang Laga Jepang Kontra Skuad Garuda

Akhir-akhir ini, satu nama yang dikabarkan akan segera bergabung adalah Kevin Diks Bakarbessy.

Beberapa hari lalu, permohonan pergantian kewarganegaraan Diks sudah disetujui oleh DPR-RI.

Diks akan segera meninggalkan paspor Belandanya demi mendapatkan status Warga Negara Indonesia (WNI).

Kabarnya, Diks akan mengambil sumpah sebagai WNI dalam waktu dekat.

Ia diusahakan ikut bertanding pada periode November ini.

Namun, kabar ini masih belum bisa dipastikan lebih lanjut.

Sebab, sampai saat ini belum ada tanda-tanda Diks mengucap sumpah WNI.

"Dan kita akan memanggil 27-28 pemain," lanjutnya.

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Masih Ngarep Diperkuat Bomber Naturalisasi Asal Brasil, Timnas Vietnam Malah Dapat Kabar Buruk

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X