Pemain berdarah Manado tersebut ingin menggunakan jeda internasional kali ini untuk mengembalikan kebugarannya.
Hal itu ternyata tidak bisa diterima oleh beberapa oknum penggemar Timnas Indonesia.
Bahkan Instagram resmi FC Twente diramaikan dengan komentar negatif dari warganet Tanah Air.
Hilgers juga dicap sebagai orang yang tidak nasionalis.
Berapa hari berselang usai pengumuman itu, Hilgers mengeluarkan permohonan maafnya.
Permohonan maaf itu disampaikannya melalui laman Instagram pribadinya.
"Saya mohon maaf karena tidak bisa memperkuat Timnas Indonesia saat ini," kata Hilgers, dikutip SuperBall.id dari Instagram pribadinya.
Hilgers juga menjelaskan apa alasannya sehingga tak bisa membela Skuad Garuda pada November kali ini.
Ia mengatakan bahwa dirinya masih membutuhkan pemulihan pasca cedera beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Trauma Masa Lalu, Lemparan Jauh ala Pratama Arhan Jadi Momok Mematikan bagi Jepang
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : |
Komentar