Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Cup 2024 - Media Vietnam Soroti Kata-kata Kasar Greg Nwokolo untuk Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Senin, 18 November 2024 | 12:23 WIB
Eks pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo.
INSTAGRAM.COM/MADURAUNITED.FC
Eks pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo.

SUPERBALL.ID - Kritik keras Greg Nwokolo untuk Timnas Indonesia usai dinilai mengesampingkan Piala AFF dengan menurunkan skuad muda disorot media Vietnam.

Mantan pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo, seperti tak terima dengan keputusan PSSI menurunkan Timnas U-22 Indonesia di Piala AFF atau ASEAN Cup 2024.

Seperti yang diketahui bersama, Timnas U-22 Indonesia akan diturunkan di Piala AFF tahun ini di saat skuad utama Garuda fokus berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Karena skuad asuhan Shin Tae-yong saat ini sudah level Asia, sehingga Piala AFF dianggap sebagai turnamen yang tidak lagi jadi prioritas PSSI dan Timnas Indonesia.

Namun, keputusan PSSI itu tidak sepenuhnya didukung publik Tanah Air, tak sedikit yang mempertanyakan hal tersebut, termasuk datang dari seorang Greg Nwokolo.

Pria asal Nigeria yang dinaturalisasi pada Oktober 2011 ini merasa heran banyak yang berharap Timnas Indonesia lolos Piala Dunia tapi menjuarai Piala AFF saja tak pernah.

Eks PSIS Semarang dan Persija Jakarta itu menilai Piala AFF harus menjadi target Indonesia saking pentingnya turnamen tersebut.

Karena itu, Shin Tae-yong perlu menurunkan tim terbaik, tentunya dengan para pemain naturalisasi yang sudah dimiliki saat ini untuk bisa meraih gelar juara.

"Pemain yang dinaturalisasi sekarang, ada baiknya mereka juga diturunkan (Piala AFF). Jangan menaturalisasi sudah sebanyak ini terus kita bilang AFF itu enggak penting,"

Baca Juga: Live Pukul 19.00 WIB, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X