Marsel ditugaskan untuk menghidupkan lini serang tim Merah-Putih.
Sedangkan Ivar berduet dengan Thom Haye untuk menjadi tembok pertama pertahanan Indonesia.
Bagi Ivar, Marsel adalah pemain yang sangat berkualitas.
Ia juga merasa nyaman dan bahagia bisa bermain dengan gelandang seperti Marselino.
"Ya, dia bagus, dia bagus, mencetak dua gol," ungkap Ivar.
"Ya, senang bermain dengannya."
"Kami tahu apa yang bisa ia lakukan."
"Pemain yang sangat bagus, jadi ya, kami senang untuknya, senang untuk tim," tegasnya.
Baca Juga: Media Thailand Sebut Timnas Indonesia Ciptakan Fenomena Besar Usai Tekuk Arab Saudi
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar